PROGRAM KONSERVASI PENYU KARIMUN JAWA

30 Oktober, 2007

Daya Dukung LingkunganPulauMenjanganBesar

Daya Dukung Lingkungan di Pulau Menjangan Besar
Pulau Menjangan Besar terletak pada 5o 25’23” - 5o 26’00 LS” dan 110 o52’55”- 110 o53’50” BT memiliki luas 56 Ha dengan keliling 5036m. Pulau Menjangan Besar termasuk dalam zona pemanfaatan di Taman Nasional Karimunjawa. Pengamatan fisik pantai dilakukan dengan mencatat jenis vegetasi yang ada di sepanjang pantai, kemiringan pantai, keberadaan sarang penyu dan predator potensial bagi telur penyu yang dijumpai.
Kemiringan pantai antara 00 - 50. Pada plot MJB07-MJB012,MJB14 – MJB16 pantai berbatu dan ditunbuhi mangrove dari jenis Rhizophora sp. Vegetasi yang dijumpai : Scaevola tacada, Pandanus sp., Casuarina equisetifolia, Guettarda speciosa, kelapa, rumput. Predator potensial yang ditemui adalah burung,Cardisoma carnivex, semut. Dipulau ini terdapat budidaya ikan dengan karamba. Jumlah bekas sarang yang ditemukan, 1 sarang penyu hijau dan 7 sarang penyu sisik (Identifikasi dan inventarisasi penyu , 2003).

1 komentar:

Anonim mengatakan...

kalo bisa ditanah milik negara atau negara beli tanah sekalian untuk pusat rehabilitas penyu. wah bisa mak nyus itu???